Monday, January 20, 2014
Berlangganan

Tips Untuk Blog Agar Diterima Oleh Google Adsense

Tips Untuk Blog Agar Diterima Oleh Google Adsense – Google adsense merupakan salah satu program PPC atau Pay Per Click yang terbaik di dunia sampai saat ini. Tentunya hal ini sudah menjadi rahasia umum bagi anda yang mendalami dunia perbloggingan dan ingin memonetize blog anda.

Namun, seperti yang kita ketahui bersama, bahwa mendaftarkan blog kita ke google adsense memang bukan perkara yang mudah (meskipun ada beberapa orang yang mengatakan mudah).Dan menurut saya memang demikian, diperlukan blog yang powerfull dan bervisitor yang dapat didaftarkan ke google adsense.

Tips Untuk Blog Agar Diterima Oleh Google Adsense

Bagi anda yang kesulitan mendaftarkan blog anda untuk mengikuti google adsense, berikut adalah tips untuk anda sebelum mendaftarkan blog anda ke google adsense :

1. Pahami dan Lakukan TOS (Term of Service) Google Adsense

Aturan google adsense sebenarnya tidak ribet, meskipun jumlahnya cukup banyak. Menurut aturan terbaru (Desember 2013), blog yang anda daftarkan minimal harus berumur 6 bulan. Syarat kedua yaitu blog anda bukan merupakan blog yang berhubungan dengan pornografi, perjudian, pelanggaran hak cipta serta blog yang bersifat criminal. Syarat ketiga yang juga harus dipenuhi adalah blog anda bukan blog copy paste (bisa di cek di copyscape) serta bukan autoblog.

2. Buat page Privacy Policy, Sitemap dan Contact

Sebelum mendaftar ke GA, anda harus membuat 3 page atau halaman di atas. Jadi bagi anda yang belum membuat, silahkan membuat terlebih dahulu.

Untuk membuat privacy policy bisa membacanya di Cara Membuat Privacy Policy untuk Blog

3. Hilangkan atau hapus iklan iklan lain yang ada di blog anda

Sebelum daftar adsense, tentunya kita harus mencopot semua jenis periklanan yang ada di blog kita. Memang tidak semua monetize harus dicopot, tapi bagi yang menggunakan monetize berupa ppc dan pop up,maka harus dicopot terlebih dahulu. Termasuk affiliate amazon dan clickbank.

Sebenarnya, tips nya hanya ini. Jika anda sudah memenuhi criteria tersebut dan paling tidak blog anda sudah memiliki visitor 100 UV. Maka anda sudah bisa didaftarkan langsung ke google adsense.

Bagi anda yang mengalami kesulitan mendaftar ke google adsense. Saya bisa membantu dan silahkan menghubungi kontak untuk berdiskusi dengan saya.

Sekian artikel dari Kuliah SEO mengenai Tips Untuk Blog Agar Diterima Oleh Google Adsense. Semoga bermanfaat.